Suara Rakyat.News, Wajo - Covid-19 merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh jenis coronavirus yang baru ditemukan. Ini merupakan virus baru dan penyakit yang sebelumnya tidak dikenal sebelum terjadi wabah di Wuhan, Tiongkok, bulan Desember 2019.
Virus Covid-19 atau yang lebih dikenal virus corona tersebut menjadi hantu bagi masyarakat Indonesia terkhususnya masyarakat Kabupaten Wajo, terlebihnya sudah dikeluarkan data bahwa sudah satu orang positif terinfeksi virus corona di Kabupaten Wajo.
Mendengar hal tersebut, anggota legislator muda partai keadilan sejahtera Arga Prasetya Ashar, SE.,MM kembali turun memberi bantuan kepada petugas di posko penjagaan.
"Hari ini adalah kunjungan kedua kalinya saya turun di dapil 3 untuk memberi bantuan, namun bantuan ini lebih ke petugas posko penjagaan karena waktu turun pertama sudah ke masyarakat,"
Ungkap Arga kepada Suara Rakyat.News, Senin (20/4/2020).
Adapun bantuan yang diberikan Ketua Fraksi Wajo Bersatu terhadap petugas gugus berupa APD, baju hazmat, masker 3 PLY, cairan disinfektan serta hand sanitizer.
Legislator muda Arga menyampaikan terima kasih kepada aparat pemerintahan yang sudah ikut berpatisipasi bersama-sama mencegah virus corona dalam hal ini Camat Maniangpajo, Camat Belawa, Kapolsek Belawa, Danramil Belawa, Kepala UPTD Puskesmas Belawa, Perwakilan UPTD Puskesmas Sappa, Kepala Desa Leppangeng, Kepala Desa Lautang serta teman-teman dari Karang Taruna Maniangpajo.
"Saya ucapkan banyak terima kasih kepada aparat pemerintahan Kecamatan Belawa, Kecamatan Maniangpajo serta teman-teman dari Karang Taruna Maniangpajo yang sudah mau ikut berpartisipasi untuk bersama-sama melawan virus corona".
Ujar Arga
Politisi partai keadilan sejahtera ini mengunjungi beberapa titik sekaligus memberikan bantuan mulai dari Sekretariat Karang Taruna Maniangpajo, Posko penjagaan Mojong Desa Leppangeng, Posko penjagaan Wette Desa Lautang dan terakhir posko penjagaan Maniangpajo perbatasan Kabupaten Wajo dan Kabupaten Sidrap yang diterima langsung oleh PPK Dinas Pertanian bapak Hasanuddin dan perwakilan dari aparat pemerintah Kecamatan Maniangpajo.
Arga juga menyampaikan pesan moral kepada masyarakat terlebihnya kepada para relawan dan petugas gugus.
"Untuk kepada masyarakat Kabupaten Wajo agar kiranya jangan panik namun tetap harus waspada serta mematuhi himbauan dari pemerintah, dan khusus kepada relawan serta petugas yang telah berjuang mencegah penularan Covid-19 tetap semangat dan semoga tuhan memberikan berkah atas kerja keras kita," Jelas Arga.(Adv Humas DPRD Wajo)
Editor: CENDER